Kamis, Oktober 14, 2010

Beberapa blog sangat memerlukan sebuah link demo untuk menampilkan "sebuah fungsi ataupun bentuk lain yang tak mungkin di tampilkan di halaman posting (blog) karena berbagai hal, seperti misalnya beban yang teramat besar (baik ukuran ataupun kode yang digunakan). Untuk membuat sebuah bentuk DEMO, maka kita harus membuat blog baru yang khusus diperuntukkan untuk menampilkan segala sesuatu yang tak mungkin ditampilkan di blog. beberapa keuntungan akan diperoleh blogger dengan pemanfaatan blog baru sebagai demo, bahkan jika anda membuatnya dalam jumlah yang cukup banyak maka beberapa keuntungan bisa didapatkan sekaligus.
  • Menciptakan link baru bagi blog utama. Dengan adanya satu atau beberapa link demo maka secara otomatis blog utama mempunyai beberapa buah link yang bermanfaat untuk percepatan peningkatan popularitas. Tentu saja dalam blog demo ini harus ditambahkan sedikit teks artikel serta link untuk kembali ke blog utama.
  • Meringankan beban (loading) blog utama. Jika anda memuat posting tentang tutorial atau banyak menggunakan gambar untuk visualisasi materi posting, maka anda cukup menampilkan gambar yang berukuran besar atau demo tutorial di blog demo. Blog utama cukup di isi dengan gambar/image yang berukuran kecil sehingga beban loading blog akan tetap enteng. Bila hal ini berkaitan dengan tutorial kode HTML, maka dengan demo di blog lain secara otomatis tidak akan terlalu banyak kode CSS, javascript atau xHTML yang harus dijejalkan di blog utama.
  • Keuntungan ekonomis. Dalam blog yang menyertakan iklan/adsense blog demo akan menjunjang penghasilan blogger karena akan banyak ruang/tempat untuk menampilkan adsense.
  • Meningkatkan semangat posting. Dengan beberapa blog yang dimiliki membuat blogger punya lebih banyak tanggung jawab "untuk menyentuh" setiap blog yang dimiliki karena selalu berkaitan dengan posting di blog utama. Ini akan membuat rutinitas posting menjadi lebih tinggi. Apabila adsense sudah mulai berjalan, penghasilan yang diperoleh pasti akan lebih meningkatkan antusiasme posting/mengelola blog.

Cara Membuat Link Demo


  • Dalam setiap posting anda cukup membuat sebuah link menuju ke blog/posting demo.
  • Cara membuatnya bisa dibolak-balik. Membuat demonya terlebih dahulu atau membuat posting utamanya terlebih dahulu.
  • Buatlah judul antara blog utama dan demo dengan kata-kata yang berbeda untuk menangkap pilihan pencarian pengunjung dan search engine. Atau anda dapat membuat judul posting dalam bahasa Indonesia dan bahasa Inggris agar posting anda lebih "mendunia".
  • Buatlah demo sebaik mungkin hingga siapapun yang melihat akan tertarik untuk membaca tutorial/posting di blog utama. Hal seperti ini sangat mutlak diperlukan karena demo yang tidak menarik membuat pengunjung malas untuk membuka blog utama tempat dimana artikel atau tutorial terpostingkan.


Bentuk link D E M O

Link di blog utama dan blog demo


Blog utama: http://tantytm.blogspot.com


Blog demo: http://tantytmdemo.blogspot.com


Link Posting di blog utama: http://tantytm.blogspot.com/2010/08/membuat-text-shadow-dengan-jquery-text.html


Link Posting di blog demo: http://tantytmdemo.blogspot.com/2010/08/text-shadow.html


Link di blog Utama


<a href="http://tantytmdemo.blogspot.com/2010/08/text-shadow.html" title="Klik untuk melihat demo!">D E M O</a>


Link di blog DEMO


<a href="http://tantytm.blogspot.com/2010/08/membuat-text-shadow-dengan-jquery-text.html" title="Kembali ke Posting!">Kembali ke tutorial!</a>


  • URL di ambilkan dari judul posting di blog utama dan blog demo.
  • Link di blog utama diletakkan di bagian posting yang yang paling strategis.
  • Link di blog demo untuk kembali ke tutorial/posting diletakkan di bawah demo.

Semoga bermanfaat!

Happy Blogging ....!


Tutorial Menarik Lain


Anda bisa mengikuti tutorial blogger yang super lengkap dan berisi ratusan tutorial dengan bahasa yang gampang dipahami lengkap dengan berbagai desain cantik CSS3 dengan membuka link di bawah ini:

Related Posts

6 komentar:

  1. bagus juga templatnya terimakasih atas info-infonya
    ohya! bisa dikirimi templatnya ke email saya aku pinginsekali bloger saya kaya tanty dan ghubug reyot

    BalasHapus
  2. info yang menarik untuk personalisasi tampilan blog

    BalasHapus
  3. pusing gue baca font blog lu.. tampilan bikin mata rusak... udah item... setelah close langsung buyar... mending kabur dah di blog ini

    BalasHapus

Promote Your Blog
 
Tantytm | Edited by | Tanty Template Modification