Sabtu, April 17, 2010

Posting dalam mode "Edit HTML" sekalipun lebih rumit dan membutuhkan ketelitian tinggi karena banyak hal harus dilakukan secara manual, namun mempunyai banyak kelebihan yang tidak dapat dilakukan apabila posting dilakukan dalam mode "Tulis (Compose). Banyak variasi yang memungkinkan untuk dilakukan dengan memanfaatkan kode-kode HTML yang dituliskan secara manual yang tidak tersedia fiturnya di mode tulis maupun mode edit HTML. Para Blogger profesional, terutama yang postingnya berorientasi pada kode HTML harus menggunakan mode "Edit HTML" untuk melakukan posting karena bila hanya menggunakan mode tulis maka tidak akan mampu menghasilkan bentuk posting seperti yang diharapkan.

Cara Posting mode "Edit HTML" :

    Langkah yang harus dilakukan :
  • Login ke blogger.
    Cara untuk melakukan login :
    • Masuk ke : https://www.blogger.com/start
    • Tulis Nama Pengguna atau Email dan Kata Sandi (Password) kemudian lanjutkan KLIK Masuk.

  • Dasbor (Dasboard)
    Setelah anda masuk di halaman "Dasbor", KLIK link Posting dan tunggu beberapa saat sampai halaman posting ditampilkan.

  • Halaman Posting
    Ada 3 Mode Editor Posting yang digunakan oleh Blogger (BlogSpot)
    • 3 Mode Editor Posting :
    • Edit HTML : digunakan untuk posting secara manual
    • Tulis (Compose) : digunakan untuk posting dengan fungsi otomatis yang dijalankan melalui fitur yang terletak di toolbar posting (17 buah fitur).
    • Pratinjau : berfungsi untuk pengecekan hasil posting.

  • Edit HTMl
    KLIK pada teks ini untuk menjalankan fungsi posting di mode "Edit HTML" (sebelah atas kanan box posting). Manfaatkan fitur yang disediakan Blogger dan tambahkan fungsi-fungsi lain seperti di bawah.

  • Terbitkan Entri (Publish Post)
    Penerbitan Entri dilakukan setelah posting selesai dilakukan dengan KLIK Terbitkan Entri. Apabila anda hendak menunda dan menyimpan hasil posting, silahkan "KLIK Simpan Sekarang (SAVE NOW)."

Beberapa KODE HTML yang sering digunakan dalam posting mode "Edit HTML" :


  • Font Colour (Warna Font)
    Contoh Penulisan Kode:
    <span style="color:blue"> Teks </span> , atau
    <span style="color:#000"> Teks </span>

  • Font Weight (Tebal Font)
    Contoh Penulisan Kode:
    <span style="font-weight:normal"> Teks </span> , atau
    <span style="font-weight:bold"> Teks </span>
    <span style="font-weight:bolder"> Teks </span>

  • Menggabungkan Font Color dan Font Weight (Warna dan Tebal Font)
    Contoh Penulisan Kode:
    <span style="color:red;font-weight:normal"> Teks </span> , atau
    <span style="color:green;font-weight:bold"> Teks </span>
    <span style="color:#fff;font-weight:bolder"> Teks </span>

  • Font Size (Ukuran Font)
    Contoh Penulisan Kode:
    <span style="font-size:80%"> Teks </span>
    <span style="font-size:18px"> Teks </span>
    <span style="font-size:180%"> Teks </span>

  • Font Family (Jenis Font)
    Contoh Penulisan Kode:
    <span style="font-family:Arial"> Teks </span>
    <span style="font-family:Times New Roman"> Teks </span>
    <span style="font-family:Comic Sans MS"> Teks </span>

  • Menggabungkan Jenis, Ukuran, Tebal dan Warna
    Contoh Penulisan Kode:
    <span style="font-family:Verdana;font-size:120%;font-weight:bold;color:yellow"> Teks </span>
    <span style="font-family:Tahoma;font-size:22px;font-weight:bolder;color:brown"> Teks </
    span>
    <span style="font-family:Trebuchet MS;font-size:1em;font-weight:normal;color:#ddd"> Teks </span>

  • Rata Kiri, Kanan, Kanan-Kiri dan Rata Tengah
    Contoh Penulisan Kode:
    <div style="text-align:left"> Teks/Paragraf </div>
    <div style="text-align:right"> Teks/Paragraf </div>
    <div style="text-align:justify"> Teks/Paragraf </div>
    <div style="text-align:center"> Teks/Paragraf </div>

  • Daftar Bernomor
    Contoh Penulisan Kode:

    Macam Sate :
    <ol><li>Sate Kambing</li><li>Sate Ayam</li>
    <li>Sate Kelinci</li></ol>

  • Daftar Berbutir
    Contoh Penulisan Kode:

    Macam Sate :
    <ul><li>Sate Kambing</li><li>Sate Ayam</li>
    <li>Sate Kelinci</li></ul>

  • Link Teks
    Contoh Penulisan Kode:
    <a href="http://tantytm.blogspot.com" target="_blank" title="Modifikasi Template">Tanty Template Modification</a>

  • Link Image
    Contoh Penulisan Kode:
    <a href="http://tantytm.blogspot.com" target="_blank" title="Modifikasi Template"><img src="http://..../.../image.jpg"/></a>

  • Gambar (Image)
    Contoh Penulisan Kode:
    <img src="http://.../.../image.gif" style="float:left;height:160px;width:200px;border:2px solid #eee;margin:10px 15px;"/>

Masih banyak lagi bentuk kode html lain yang bisa digunakan di ruang posting, kiranya anda bisa mengembangkan lagi dari apa yang sudah tersampaikan di atas.

Thank's !

Related Posts

5 komentar:

  1. makasih, sangat bermanfaat buat pemula seperti saya.
    Hermawan (lampung)
    http://ihwansejati.blogspot.com seperti saya.
    Hermawan (lampung)
    http://ihwansejati.blogspot.com

    BalasHapus
  2. lam knl, mhn izin tuk blajar html, aku yg pemula ini.

    BalasHapus
  3. kak kalau boleh tau kakak pakai template apa kak bagus kak postingannya juga bagus bagus , kalau saya boleh tau download templatenya dimana kak n' cara membuatnya bagaimana...?? makasih YA kak .... !!

    BalasHapus
  4. kalo bikin postingan teksnya dibikin kelap-kelip?

    BalasHapus

Promote Your Blog
 
Tantytm | Edited by | Tanty Template Modification